https://myelaeis.com


Copyright © myelaeis.com
All Right Reserved.
By : Aditya

Berita > Ragam

Pemerintah akan Buka 600.000 Hektar Kebun Sawit Baru, Aspek-PIR: Bagus Jika Mengusung Pola Plasma

Pemerintah akan Buka 600.000 Hektar Kebun Sawit Baru, Aspek-PIR: Bagus Jika Mengusung Pola Plasma

Ketua Umum Aspek-PIR, Setiyono. Foto: Dok Elaeis

Jakarta, myelaeis.com - "Kita sangat mendukung gagasan pemerintah untuk membuka lahan sawit 600.000 hektar, yang penting bertujuan untuk kepentingan rakyat."

Pernyataan itu disampaikan Ketua Umum Asosiasi Petani Kelapa Sawit Perusahaan Inti Rakyat (Aspek-PIR) Setiyono terkait
langkah pemerintah yang akan menambah kebun kelapa sawit baru seluas 600.000 hektar.

Program ini jadi ekspansi pertama area perkebunan sejak moratorium berakhir empat tahun lalu.

Langkah itu, lanjut Setiyono, akan sangat bagus jika mengusung pola plasma. Dimana 80% rencananya akan diserahkan kepada masyarakat.

Diinformasikan Setiyono, sebelumnya pihaknya sempat diajak diskusi bahkan bermitra untuk pembukaan kebun baru tersebut. Peserta utamanya adalah masyarakat lokal.

"Nah kalau nanti ada kekurangan penerima, kita siap membantu menyiapkan pesertanya," imbuhnya.

Langkah ini dinilai Setiyono cukup penting untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Bahkan juga mendukung tercapainya swasembada energi dan pangan dalam negeri.

Terkait lahan, kata Setiyono pemerintah dapat melihat melihat data yang ada. Menurutnya tidak menjadi soal jika tujuannya memang untuk kesejahteraan rakyat.

"Saya kira tidak masalah asal jangan terjadi kesalahan kebijakan lagi. Seperti sebelumnya dimana seharusnya pola PIR apat 60-80 % dari setiap pelepasan hutan, justru tidak ada. Padahal jika pola PIR tetap dijaga maka tutupan luas kebun kelapa sawit akan luar biasa.***
 

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS